Klik Di Sini

Monday, October 07, 2013

DEFINISI FLORIST

Merupakan salah satu seksi yang berada dibawah Housekeeping Department yang memiliki tugas dan tanggung jawab menyediakan rangkain bunga untuk event-event tertentu.Floristry adalah istilah umum yang digunakan untuk menggambarkan perdagangan bunga profesional. Ini meliputi perawatan bunga dan penanganan, desain bunga atau merangkai bunga, merchandising, dan menampilkan dan pengiriman bunga.


florist di hotel tidak hanya mengurus bunga-bunga untuk event yang akan berlangsung saja tapi juga melakukan dekorasi terhadap setiap event-event yang akan berlangsung tersebut. hal ini dilakukan agar suasana ruangan terlihat tidak gersang dan terlihat indah sehingga membuat para tamu nyaman untuk melaksanakan kegiatannya.


untuk acara kecil, seperti meeting, kegiatan arisan, ulang tahun dan kegiatan lainnnya yang berskala kecil, dekorasi dapat dilakukan dengan memberikan mini garden didalam ruangan. adanya mini garden tersebut menambah suasana ruangan menjadi fresh, terlihat tanaman hijau dan bunga-bunga yang segar dan harum. 

tugas florist  mencapai puncaknya disaat ada event wedding. dekorasi yang besar dan juumlh bung yang banyak sangat diperlukan untuk mempercantik ruangan. dekorasi untuk sebuah wedding, merupakan bukan pekerjaan yang mudah, florist yang sudah mahir dan berpengalaman sangat dibutuhkan untuk menyulap ruangan bersuasana istana. keahlian, kepandaian merangkai dan kemampuan memanfaatkan bunga se-efisien mungkin dapat membuat cost terhadap bunga tidak terlalu membengkak. ini merupakan suatu keutungan bagi hotel memiliki florist yang professional.

namun pada kenyataannya, sebagian besar hotel lebih memilih untuk menyewa florist dari pihak luar dikarenakan lebih praktis dan ridak ribet. biasanya hotel yang seperti ini tidak memiliki florist section. sementara yang melakukan dekorasi di setiap event adalah gardener. di sini gardener juga bertugas menjadi florist untuk event-event kecil.