Klik Di Sini

Tuesday, February 04, 2014

GROOMING SEORANG BARTENDER


Penampilan yang baik, keramah tamahan dan senyuman adalah syarat mutlak dan penting bagi karyawan bar, karena keberhasilan dan kemajuan bar tergantung pada factor tersebut. Perlu diingat bahwa kesan pertama adalah menentukan sehingga keramah tamahan dalam melayani sangat memegang peranan penting.

Penampilan karyawan bar :

1.       Sikap selalu tegak berdiri namun tidak kaku
2.       Rambut tidak gondrong dan rapi, untuk waitress beramput panjang sebaiknya menggunakan harnet
3.       Jenggot dan kumis tercukur rapi

4.       Tidak memakai make up yang berlebihan untuk waitress
5.       Pakaian harus selalu rapih dan bersih
6.       Mencuci tangan sebelum bekerja adalah suatu keharusan
7.       Kuku tangan harus dipotong pendek dan selalu bersih
8.       Untuk waitress tidak menggunakan kitek
9.       Hilangkan kebiasaan-kebiasaan jelek
10.   Tidak makan, minum dan ngerokok saat bertugas
11.   Jangan memakai perhiasan terlalu berlebihan saat bekerja
12.   Memakai kaos kaki yang serasi dengan warna sepatu dan seragam
13.   Sepatu bersih dan mengkilap
14.   Waitress sebaiknya tidak menggunakan hak tinggi
15.   Agar terlihat rapi waitress sebaiknya menggunakan stocking

Selain hal-hal tersebut di atas para petugas bar harus mampu menarik tamu dan membuat tamu-tamu tersebut merasa betah di perusahaan kita dengan jalan memberikan pelayanan ssebaik-baiknya dan berpedoman bahwa  the guest is the king  

Bagaimana Mewujudkan Service dengan Baik

Dalam cara memberikan pelayanan yang baik, terdapat 8 faktor yang harus diperhatikan agar tamu yang dating merasa puas dengan segala pelayanan yang kita berikan. Delapan factor tersebut adalah sebgai berikut :
1.       Tamu pribadi. Sapalah tamu yang datang sebagaimana kita menyambut tamu yang datang ke rumah kita
2.    Greeting. Sapalah dengan sopan dan ramah, ucapkan kata penyambutan dengan ucapan selamat   pagi,siang,sore / malam
3.       Atensi. Perhatian yang besar setiap karyawan terhadap tmu yang datang adalah sangat penting. Usahakan mengetahui nama tamu, kesukaan, jika tamu itu datang kembali, maka kita harus berusaha untuk mengingatnya
4.       Senyum. Dalam melayani tamu haruslah disertai dengan wajah yang cerah dan selalu tersenyum
5.       Rilex. Antarkan tamu ke tempat duduk yang cocok, biarkan beberapa saat biar tamu menikmati suasana ruangan, lalu kita melayani pesanan tamu
6.       Kekeluargaan. Bawalah tamu ke suasana yang tenang dan perhatian yang baik dari kita. Cobalah berbincang-bincang ringan
7.       Extra. Atas persetujuan pimpinan, tamu langganan sekali-kali diberikan discount atau minuman extra, dengan demikian tamu merasa diperhatikan
8.       Security. Keamanan yang baik sangat diperlukan oleh tamu baik sangat diperlukan oleh tamu baik keamanan dirinya maupun keamanan barangnya

Penyambutan Terhadap Tamu

·         Menyambut tamu
1.       Dengan tidak mengenal perbedaan warna kulit dan agama, maka sambutlah tamu dengan ramah dan sopan
2.       Ucapkan salam dan antarkan tamu ke tempat duduk yang cocok dan ersilahkan untuk duduk
3.       Berikan perlakuan sama terhadap tamu asing mupun domestic
·         Mempersilahkan taamu duduk
1.       Persilahkan tamu duduk dengan ramah dan sopan
2.       Jangan sekali-kali memberikan meja kepada tamu wanita menghadap tembok yang kosong
·         Setelah tamu dduk
1.       Biarkan tamu untuk santai sebentar, sambil menikmati suasana keliling
2.       Berikan drink list dari sebelah kanandengan terbuka
3.       Berikan drink list kepada wanita dulu
4.       untuk tamu rombongan, berikan drink list kepada leader terlebih dahulu kemudian kepada tamu lain searah jarum jam
·         Tamu meninggalkan bar
1.       jika tamu akan meninggalkan ruangan maka antarkan sampai ke depan pintu
2.       ucapkan terima kasih dengan sopan dan ramah

No comments: